Medan  

Kunjungi Bagan Deli, AKBP Ikhwan Lubis Ajak Nelayan Berantas Narkoba

Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ikhwan Lubis SH MH saat berbincang dengan nelayan. ORBIT/Riki

Belawan-ORBIT: Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ikhwan Lubis SH,MH bersilaturahmi dengan nelayan tradisional di Ujung Tanjung Bagan Deli, Rabu (9//12019).

Turut hadir dalam kegiatan itu Kapolsek Medan Belawan Kompol Tama Siregar, Kabag Sumda Kompol Sri Pinem SH,Mkn,Kasat Intelkam AKP Sutardja, Kasat Lantas AKP MH Sitorus SH, Kasat Binmas AKP H Justar Purba SH.

Dalam arahanya Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ikhwan SH MH mengimbau agar setiap permasalahan yang terjadi di darat maupun di laut jangan main hakim sendiri serahkan kepada pihak kepolisian.

Ia juga mengajak untuk melakukan kerjasama masyarakat dengan Polri untuk memberantas peredaran narkoba.

Selain itu AKBP Ikhwan SH MH menyampaikan supaya nelayan tradisional untuk bersama-sama menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif dalam pelaksanaan Pemilu 2019.

Ikhwan mengimbau kepada para warga yang memiliki anak yang sudah lulus SMA agar mendaftarkan untuk masuk kepolisian melalui Polres Pelabuhan Belawan untuk dilakukan pembinaan fisik dan kesehatan tanpa dipungut biaya.

“Jika ada anak atau saudara yang sudah lulus SMA bisa mendaftar Polri saat ini Polri membuka peluang kepada masyarakat untuk melamar Polisi,” ucap Ikhwan.

Dalam kegiatan tersebut Kapolres beserta PJU juga melaksanakan sarapan bersama dengan Nelayan Tradisional. Om-Rik